Bagi Anda yang gemar belanja online di berbagai marketplace dan sudah mencoba-coba berbagai sistem pembayaran, sepertinya sudah tidak asing lagi ya dengan nama Akulaku? Akulaku adalah platform P2P (orang-ke-orang) untuk membeli produk secara angsuran, oiya Akulaku ini merupakan salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Asia Tenggara lho.
Karena itu, Akulaku biasa disebut juga sebagai perusahaan penyedia kartu kredit virtual. Sedangkan aCommerce adalah perusahaan jasa pengiriman yang salah satu mitranya adalah Akulaku.
Alamat aCommerce
Saat ini, aCommerce telah memiliki lebih dari 1.100 staf berbakat yang tersebar di lima negara, yaitu Indonesia, Thailand, Filipina, Singapura, dan Malaysia. Masing-masing tim terdiri dari individu-individu ambisius yang suka tantangan, ingin berinovasi, dan memiliki semangat tinggi untuk sukses dalam karir.
Bagi Anda yang mungkin penasaran tentang dimana sih kantor aCommerce yang ada di dalam negeri? Jawabannya adalah di Jakarta, tepatnya di gedung Sahid Sudirman Center lantai 17A yang beralamat di Jl. Jendral Sudirman, No 86, Jakarta Pusat.
Nama lengkap perusahaannya adalah PT aCommerce Solusi Lestari. Sedangkan alamat fulfillment center alias pusat distribusinya ada di Pergudangan Widya Sakti Kusuma Blok A7-10 yang ada di Jl. Wahab Affan, Pondok Ungu, Bekasi.
Sedangkan kantor pusat dari aCommerce ada di Thailand, tepatnya di 689 Bhiraj Tower, lantai 33, Jalan Sukhumvit, Klongton Nua, Wattana, Bangkok.
Mitra aCommerce
Meski telah sukses di beberapa negara, aCommerce tidak pernah berhenti membangun hubungan yang saling menguntungkan dengan perusahaan yang aktif di berbagai sektor bisnis.
Karena itu, aCommerce bekerja sama dengan banyak sekali brand dan marketplace ternama lainnya sebagai partner. Selain Akulaku, beberapa mitra lainnya adalah sebagai berikut:
- Blibli
- Kiehl’s
- L’Oreal
- Philips
- Kawan Lama
- Hush Puppies
- MAP
- Unilever
- Samsung
- HP
- Adidas
- DHL
- Amazon
- Reckitt Benckiser
- Sale Stock
- Eiger
- Matahari
- King Power
- Ruma
- Makarizo
- Payless
- Oshop
- Microsoft
- Uniqlo
- Mars Petcare
- Reebok
- Levis
- Nivea
- Kiehl’s
- Enfagwor A+
- Lazada
- DKSH
- Line
- Amasty
- Shopee
- Kerry Express
- Shopify Plus
- Azure
Cara Cek Resi Pengiriman aCommerce
Sama seperti jasa pengiriman lainnya (JNE, SiCepat, J&T, dll), trace n tracking paket kiriman serta cek resi Akulaku aCommerce ini juga bisa dilacak secara online dan real time lho. Bagi Anda yang kebetulan belum tahu bagaimana cara mengceknya, berikut langkah-langkahnya:
- Buka https://tracking.acommerce.asia/ dari browser Anda.
- Pada kolom yang sudah tersedia, masukkan nomor resi paket Anda.
- Klik tombol biru di sebelah kanan kolom yang bertuliskan “Track Order”.
- Setelah loading sesaat, website akan segera menampilkan informasi lengkap mengenai paket Anda, mulai dari lokasi saat ini, waktu tiba di lokasi, hingga history lokasi.
Jika status pengiriman Anda tidak berubah setelah beberapa waktu, maka jangan panik atau khawatir dulu ya. Karena hal ini biasa terjadi ketika pihak aCommerce mengoper paket Anda ke jasa pengiriman lain yang bermitra dengannya.
Mengapa harus dioper? Hal ini karena cabang kantor aCommerce yang ada di Indonesia belum menyebar ke kota atau kabupaten se-Indonesia, sehingga pihak aCommerce tentu saja tidak bisa menjangkau lokasi Anda. Karena itu, aCommerce akan mengoper paket ke logistik yang bisa menjangkau alamat Anda.
Jadi saat Anda sudah memilih jasa pengiriman aCommerce tapi kurir yang mengantar adalah dari JNE misal, maka Anda tidak perlu bingung ya.
Nah, website tracking dari aCommerce sendiri tidak bisa merubah status pengiriman jika paket sudah di oper ke logistik lain, karena pihak aCommerce tidak tahu paket tersebut sudah berada di mana. Namun ketika paket sudah diterima oleh pelanggan, status pengiriman akan langsung berubah menjadi “diterima”.
Istilah-Istilah dalam Status Pengiriman
Sebagai informasi tambahan, inilah beberapa istilah dalam status pengiriman yang perlu Anda ketahui agar Anda tidak was-was saat menunggu paket datang:
- Order-received: barang yang Anda beli sudah dikemas oleh penjual dan sudah diantar ke jasa pengiriman namun sedang menunggu untuk diproses oleh tim pengirim.
- Ready to ship: pihak aCommerce sudah memproses paket Anda, nomor resi sudah keluar, dan barang siap untuk dikirim dalam waktu kurang dari 1×24 jam.
- In transit: paket Anda sudah dikirim dan sedang dalam perjalanan melewati beberapa cabang pengiriman.
- Completed: paket sudah berada di titik pemberhentian terakhir, yaitu alamat penerima.
- Failed to delivered: kurir sudah mencoba untuk mengirimkan paket ke alamat tujuan tapi gagal karena suatu alasan, misalnya di rumah penerima tidak ada orang atau kurir tidak bisa menemukan alamat/menghubungi penerima.
- Canceled: pengiriman Anda dibatalkan karena suatu alasan. Pihak yang membatalkan bisa Anda atau penjual.
- Rejected: paket sudah dikirimkan ke alamat penerima tapi ditolak.
Jika ada masalah terkait penggunaan jasa aCommerce, misalnya paket rusak selama di perjalanan atau paket dikirim ke alamat yang salah, maka Anda bisa melapor ke CS aCommerce di nomor 021 2955 8500 atau email ke info@acommerce.asia. Jika rumah Anda di Jakarta, bisa juga datang langsung ke kantornya.